SOLO PLUFFY || Jessica Milla


Haiii. . . . Hari ini gue akan ngebahas tentang kue artis yang ada di SOLO yaituu.. SOLO PLUFFY
milik Jessica Milla. Dari segi teksturnya Solo pluffy ini kue yang sangat lembut dibandingkan kue artis lainnya. lokai tempat kue ini berada di jl Ronggowarsito No.145 Timuran, Banjarsari, Surakarta. Toko ini buka dari jam 07.00 - 22.00 WIB
Gambar terkait
Solo Pluffy ini terdapat 3 lapisan yang diselimuti oleh butiran crust yang lembut dan manis. Lapisannya terdiri dari : cake dengan krim diatasnya, selai dengan rasa tertentu yang manis, dan terakhir cake dengan lapisan dibawahnya. Solo Pluffy ini mempunyai 6 varian rasa yaitu :

 1. Solo Pluffy Original (48k)
 solo-pluffy-original
 Varian rasa ini adalah Original artinya tidak ada selai / perasa tambahan. Namun ada topping gula halus diatasnya.

2. Solo Pluffy Cheese (58k)
solo-pluffy-cheese
 Rasa ini cocok banget untuk yang pencinta keju. Ada krim kejunya di lapisan tengah yang lumer, dan ada topping parutan keju diatasnya yang memberikan rasa keju semakin enak dan gurih, tapi tidak membuat eneg saat memakannya.
3. Solo Pluffy Greentea Cornflakes (58k)
solo-pluffy-greentea-cornflakes
Varian Rasa ini cukup unik karna perpaduan rasa Greentea dengan Rasa cornflake (sereal jagung)yang dihaluskan .kue ini memiliki rasa yang manis dan gurih. Dan ada selai matcha yang lembut  di tengah kue nya.
 
4. Solo Pluffy Choco Cornflakes (58k)
solo-pluffy-choco-cornflake
Varian rasa ini juga menggabungkan rasa Chocolate dengan cornflakes. Jadi rasanya manis dan gurih. didalam nya ada selai coklat yang lezat sekali dan bikin lumerr. 
 
 5. Solo Pluffy Choco Chruncy (55k)
solo-pluffy-choco-chruncy 
Varian rasa ini terdapat selai coklat yang lumer dibagian tengah kue dan topping nya terdapat di atas kue yaitu rempahan crust oreo yang enak dan cruncy. Rasa kue nya tidak terlalu manis tapi jika menggigit bagian bawahnya juga maka manisnya akan meningkat. 
 
6. Solo Pluffy Blueberry (55k)

 solo-pluffy-blueberry 

Varian rasa ini terdapat selai blueberry yang segar dan manis didalam kuenya dan ada topping rempahan crust oreo di atas kue nya.
 
Ok segitu saja review SOLO PLUFFY  dari gue semoga membantu kalian untuk memilih varian rasanyaa..... THANKS YOU 

Created by me !
⬅BACK    |     NEXT ➡

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

REALLY CAKE || Prilly Latuconsina